Karena sebagai wujud cooling system maka Kapolres Luwu berharap agar turnamen ini dapat menjadi ajang yang menyenangkan dan penuh semangat sportivitas, fair play dalam setiap pertandingan serta dapat meningkatkan kebersamaan serta solidaritas di antara sesama.

Ketua Panitia, Kompol Samurai Anata melaporkan, Turnamen Kapolres Luwu Cup III akan dilaksanakan mulai tanggal 3-25 Juni 2023 yang akan diikuti oleh 24 Tim dari berbagai wilayah di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara.
“Total hadiah yang diperebutkan adalah senilai Rp. 135 juta rupiah dengan rincian, Juara I Rp.50 juta, Juara II Rp.30 juta, Juara III bersama Rp.17,5 juta, Pemain Terbaik Rp.5 juta, Top Scorer Rp.5 juta, Wasit terbaik Rp.5 juta dan Tim Fair Play Rp.5 juta,” ungkap Kompol Samurai Anata.

Acara Pembukaan ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Bupati Luwu dan anggota Forkopimda kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan pembinaan sepak bola usia dini secara simbolis yang diserahkan oleh Bupati Luwu dan anggota Forkopimda kepada pengurus Luwu Soccer School (LSS).
Berikut 24 tim yang berlaga di Turnament Kapolres Luwu Cup III :

1. SPARTA 82 FINANCE
2. BHAYANGKARA LUWU FC
3. PERSIBATIM FC LUTRA
4. SDR FC LUTRA
5. PERSIPARE PARE- PARE
6. ARSETO UNITED PALOPO
7. PS NEMAL SIDRAP
8. PANGI RAYA FC
9. ASKAB PSSI KOLUT
10. PT. MASMINDO F.C
11. PRAJA WIBAWA F.C
12. NAHKODA KAMANRE POCIL
13. RR COMMUNITY
14. KUDA LAUT.FC
15. CONTAINER FC
16. BALUBU FC
17. CTI TEMBOE
18. BILANTE FC
19. PANGNGALA TUA FC
20. ROYAL FC
21. LAMANUK FC
22. WARA FC
23. AJM 2
24. PS BUA
Sumber: mediacenter.luwukab.go.id










